Pages

Kamis, Juni 17, 2010

Kick Andy Off Air @ Metro TV


Seperti mimpi rasanya malam itu aku berada di Metro TV, tepatnya berada di studio Kick Andy dimana aku menjadi Audience dari acara yang sangat digemari seluruh orang-orang di Indonesia. Siapa yang tidak kenal dengan acara Kick Andy di Metro TV yang tayang setiap hari Jum'at jam 9.30 malam. Kick Andy selalu memberikan inspirasi bagi penonton. Perjuangan, kegigihan, pengorbanan, selalu menjadi topik-topik sering diangkat. Selalu ada hikmah dan inspirasi setelah menonton tayangan ini. Dan yang lebih asyiknya lagi ada kuis dan buku gratis yang di bagikan oleh Andy F Noya bagi penonton di studio maupun penonton dirumah. Maka semakin double lah keuntungan menonton acara ini. Penonton terilhami dan terinspirasi dan kalau beruntung bisa dapat hadiah buku-buku bagus.

Awal keburuntunganku ini karena aku membaca komen Ibu Riana temen dari suatu komunitas yang menulis di FBnya Pak Adi. Ternyata Bu Riana baru aja ikut tapping Kick Andy. Pak Adi adalah teman kita pada awal Januari 2010 ini telah dipanggil oleh Allah Swt. Bu Riana teringat bahwa mereka dulunya pernah ikut tapping  Kick Andy. Dan Bu Riana jadi teringat moment yang indah itu bersama teman kita Pak Adi. Lalu aku ikut comment di FB kalau ada tapping Kick Andy jangan lupa aku diajak-ajak ya.

Senin siang aku mendapat message di YM dari Mba Yayat. Dan isi messagenya adalah ajakan untuk ikut jadi penonton di tapping Kick Andy. Subhanallah ..What a Suprise! Kayak mimpi rasanya baru kemarin aku pengen ikutan nonton tiba-tiba sekarang bener-bener dapat undangan jadi audience acara yang sangat aku sukai. Sebelumnya aku pernah mendaftar di website Kick Andy untuk jadi penonton tetapi belum ada imel balasan. Ternyata kalau rejeki itu emang rahasia Allah..Saat Dia berkendak dengan mudah dan tak disangka-sangka rejeki itu datang. Terima kasih ya Allah..

Tema Tapping Kick Andy yang aku ikut adalah "HIDUP UNTUK PENGABDIAN" yang akan tayang tanggal 2 Juli 2010 tetapi seperti aku bakal ga bisa nonton karena sedang berada di perjalanan ke luar kota. Mudah-mudahan sih ada keajaiban bisa menonton karena penasaran pengen lihat apakah wajahku disorot kamera ga..haha.Narsis deh.

Tema yang diangkat sangat pas sekali dengan kejadian yang aku alami. Dan lagi-lagi hanya ucapan Subhanallah yang membasahi lidahku. Luar biasanya Allah selalu memberi pelajaran dan hikmah untukku. sepertinya aku lagi dibimbing olehNya untuk belajar bahwa dalam hidup kita harus mengabdi untuk kepentingan orang banyak. Dan dalam mengabdi ini tidak pernah mengharapkan balasan baik materi maupun balasan pujian dari orang lain. Tujuan pengabdian ini adalah untuk membantu sesama agar lepas dari kesulitan/memudahkan urusan saudara-saudara kita yang sedang mengalami kesulitan, masalah dan lain-lainnya. 

Ada 5 tamu yang dihadirkan pada topik malam itu yaitu :
  1. Pasangan Suami Istri, Bapak Dokter dan Ibu Bidan dari Aceh yang kehilangan 3 anaknya akibat Tsunami tahun 2005 yang mengabdikan dirinya menjadi Dokter dan Bidan untuk membantu  masyarkat disekitarnya dalam bidang kesehatan.
  2. Seorang Ibu rumah tangga yang mengabdi menjadi penasehat bagi warga di Kampung Doli Surabaya yang menangani khususnya perempuan dan anak-anak agar terhindar dari kekerasan dalam rumah tangga dan kehidupan seks bebas.
  3. Kepala suku dari Pulau Rote yang berhasil memutuskan lingkaran setan hutang warganya akibat upacara-upacara adat baik pernikahan maupun kematian yang membutuhkan biaya hingga puluhan juta dengan pesta-pesta penyembelihan binatang. dan biaya tersebut diwariskan ke anak cucu. Tujuan utama dari kepala suku adalah untuk mengubah kebiasan ini dan lebih menekankan pentingnya pendidikan bagi generasi penerus pulau Rote.
  4. Seorang wanita cantik lulusan arsitektur yang mengabdikan dirinya menjadi relawan kemanusiaan dan pernah mengalami ancaman kepalanya akan di tembak pada saat sedang menjalankan tugasnya di daerah konfik di Kalimantan.
  5. Seorang bapak yang sempat merasakan kemiskinan sehingga dia dititipkan oleh sang ibu untuk tinggal di panti asuhan agar mendapat pendidikan karena sang ibu tidak mampu membiayai pendidikan anaknya tersebut. Pada saat beliau telah suksessang bapak ini untuk mengabdikan dirinya untuk membantu sesama karena dia juga pernah merasakan kesulitan hidup tersebut. Dan dia berharap bahwa orang lain juga bisa merasakan kesuksesan yang telah dia peroleh sekarang.
Luar biasa..Luar biasa orang-orang tersebut. Dan yang lebih luar biasanya lagi adalah bahwa Kick Andy akan membagikan hadiah buku 2 buah untuk setiap penonton di studio. Wah senangnya. Keuntungan ganda yang aku dapat. Dapat Inspirasi dan dapat Buku. Alhamdullilah.. Terima kasih ya Allah..

And many thanks to Mba Yayat dan Bu Riana..Semoga Allah membalas kebaikan Mba Yayat dan Bu Riana.

Dan jangan kapok ngajak aku lagi ya.

0 komentar:

 

(c)2009 Din@-Blog. Based in Wordpress by wpthemesfree Created by Templates for Blogger