Pages

Sabtu, Desember 25, 2010

Home Sweet Home

Sore itu tanggal 23 Desember 2010 aku sudah berada di rumahku di daerah Sawangan Depok tepatnya di Perumahan Permata Mansion. Rencananya malam ini aku ingin bermalam di rumahku. Dengan berbekal 1 buah buah tas kecil dan beberapa barang yang dibawa aku ingin menghabiskan liburan natal 3 hari dirumahku tercinta. Rumahku adalah rumah type minimalis dengan type bangunan 27 dan luas tanah 108 m2. Hanya terdapat 1 kamar, 1 kamar mandi dan ruang tamu. Sangat mungil dan minimalis. Syukur Allhamdullilah sudah memiliki rumah mungil walaupun harus mencicil selama 15 tahun :-). 

Sampai dirumah aku langsung berberes-beres. Rumput dihalaman depan dan belakang sudah lumayan tinggi. Terlebih dahulu aku menyapu kamar tidur dan ruang tamu. Karena ruangannya sangat kecil dalam sekejap rumahku sudah kinclong dan wangi setelah disapu dan dipel.  

Selesai bersih-bersih sekarang giliran berbenah-berbenah barang-barang yang dibawa. Aku mulai memasang baterai jam yang aku dapat dari takaful, mencuci gelas, piring dan menyusun barang-barang yang lainnya. Semua dikerjakan dengan senang hati karena ini aku lakukan dirumahku sendiri. Hmm lebih asik lagi kalau dilakukan dengan pasangan. Senangnya makin klop. Tapi berhubung belum punya pasangan ya dinikmati saja keadaan yang ada sekarang.
Akhirnya sore berganti malam. Ini akan jadi pengalaman malam pertamaku nginap dirumahku. Agak sedikit takut karena rumah tetangga sebelah dan depan rumah belum dihuni oleh pemiliknya. Suasana kompleks sepi dan kebeneran malam itu adalah malam jumat. Jadi makin nambah takut deh hehehe..Karena rumahku perabotannya belum ada malam ini akan aku habiskan dengan tidur dibawah lantai hanya dengan beralaskan karpet dan selimut. Benar-benar prihatin deh qiqi..tapi tidak masalah karena segala sesuatu emang harus bertahap mudah-mudahan kalau ada rejeki semua perabotan yang  dibutuhkan dapat segera dipenuhi..Amin..

Alhamdullilah malam itu aku bisa lalui walaupun sempat terbangun saat jam 2 malam karena agak terasa gerah di dalam kamarku. Mungkin karena lampunya aku nyalakan. Setelah sholat subuh dan matahari sudah terang sekarang waktunya untuk merumput. sekitar dua jam aku merumput dihalaman belakang, halaman belakangku kelihatan kinclong deh..puff lega rasanya..
Mudah-mudahan aku bisa menempati rumahku dengan pasangan dan anakku kelak nanti. Agar suasana rumah lebih ramai dan tenang. Amin..



1 komentar:

Anonim mengatakan...

aamiin... saya baru berencana mau ambil rumah disana mbak, dan dekat makam pula lokasinya di Shapire tipe 24/72 :D tapi sekarang saya lihat sudah ramai ya... doakan supaya berhasil pengajuan KPR nya ya...

 

(c)2009 Din@-Blog. Based in Wordpress by wpthemesfree Created by Templates for Blogger